Bhayangkara 77: Momen Istimewa Saat Polres Bengkalis Gelar Khitanan Massal -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Bhayangkara 77: Momen Istimewa Saat Polres Bengkalis Gelar Khitanan Massal

, Juni 15, 2023
Foto: Istimewa


RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Dalam rangka memperingati Hut Bhayangkara ke-77, Polres Bengkalis menggelar kegiatan khitanan massal yang mengundang antusiasme tinggi dari masyarakat setempat. 


Acara berlangsung di Aula serba guna Polres Bengkalis, jalan Pertanian, desa Senggoro, kecamatan Bengkalis ini, menjadi momen bersejarah bagi 70 orang yang menjalani prosesi khitanan secara serentak, Kamis (15/06/23).


Kegiatan ini dihadiri Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Ny. Vinda Setyo Bimo, Waka Polres Kompol Faris Nur Sanjaya, Kabag SDM Polres Kompol Eddy Reinhard, para PJU dan pengurus Bhayangkari Bengkalis.


Kapolres AKBP Setyo Bimo Anggoro mengucapkan terima kasih kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan panitia, yang telah mendukung suksesnya kegiatan ini, serta mengapresiasi kepada orang tua yang telah mempercayakan anaknya untuk menjalani khitanan massal ini.


"Dengan adanya khitanan massal ini, kami berharap dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi anak-anak yang menjalaninya, serta sebagai bentuk pengabdian dan perayaan dalam memperingati Hut Bhayangkara ke-77, "ujar Kapolres. 


Acara dilanjutkan penyerahan secara simbolis souvenir kepada oleh Kapolres Bengkalis kepada anak-anak yang akan menjalani khitanan massal, kemudian foto bersama bersama peserta khitan 70 anak.**

TerPopuler