Di Perairan Karang Amelia Terjadi Kapal Tabrak Kapal, Korban Telah Dievakuasi -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Di Perairan Karang Amelia Terjadi Kapal Tabrak Kapal, Korban Telah Dievakuasi

, Desember 03, 2022
Foto: Istimewa


BANGKA BELITUNG - Telah terjadi laka laut di perairan Karang Amelia (Selat Bangka), antara kapal MV Batanghari Mas bermuatan Container rute Palembang-Jakarta, menambarak kapal MV Serasi 1 rute Patimban-Belawan, Kamis (01/12/22) sekitar pukul 01.09 WIB.


Atas peristiwa ini, berakibat lambung kapal MV Serasi 1 mengalami kebocoran lambung kiri dan air laut masuk dalam kapal. Namun kapal MV Batanghari Mas malahan meninggalkan kapal yang ditabrak tersebut.


Sehingga sekitar pukul pukul 13.50 WIB, pihak Sat Polairud Polres Bangka Barat bersama Tim Gabungan terdiri dari Mabes Polri, TNI AL Muntok, Puskesmas Muntok, Basarnas Kansar Pangkal Pinang, KSOP Muntok, KKP Muntok dan BPBD Bangka Barat, langsung melakukan evakuasi korban laka laut tersebut.


Menurut Kapolres Bangka Barat AKBP Catur Prasetiyo SIK melalui Kasat Polair IPTU Sugiyanto SH, Sabtu (03/12/22), bahwa ketika tim sampai ke lokasi, kapal MV Serasi 1 sudah posisi menungging, dan crew kapal sudah akan menyelamatkan diri dengan menggunakan Lifecraft. 


"Akhirnya korban kapal MV Serasi 1 berjumlah 17 orang dapat dievakuasi. Selanjutnya mereka dibawa ke Puskesmas setempat untuk diperiksa kesehatannya, "ungkap Kasat.


Sumber: klikinfo

TerPopuler