Wah.. Perang Air dalam Rayakan Imlek di Meranti dapat Izin -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Wah.. Perang Air dalam Rayakan Imlek di Meranti dapat Izin

, Januari 13, 2023
Foto: Istimewa


RIAUEXPRESS, MERANTI - Polres Meranti kembali menggelar Jum'at Curhat, yang kali ini bersama pengurus klenteng se-kecamatan Tebingtinggi, dalam menghadapi perayaan Imlek dan Cian Cui (perang air) 2023, terpusat di kantor PSMTI jalan Rumbia, Selatpanjang, Jum'at (13/01/23) pagi. 


Kegiatan Jum'at Curhat ini dipimpin olah Kolres Meranti AKBP Andi Yul, SIK, yang menyebut, bahwa pihaknya menyatakan siap menjaga, mengawal, dan mengamankan di perayaan Imlek tersebut. 


Selain itu, pihak Kepolisian juga akan mengeluarkan surat izin keramaian untuk kegiatan Cian Cui (Perang air). Dikarenakan, dalam kegiatan ini dapat mengundang wisatawan luar negeri maupun luar daerah untuk datang ke Meranti.


"Dalam rangkaian pelaksanaan perayaan imlek nanti, masyarakat untuk tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19, "imbau Kapolres. 


Dijelaskan, dalam imlek itu, juga tidak akan lepas dari merayakan saling bergembira. Oleh sebab itu jangan sampai peredaran narkoba masuk ke kabupaten Meranti.


Kemudian, pengamanan di pelabuhan Tanjung Harapan Selatpanjang, juga sudah disiapkan dari Personel Polairud dan KP3. Dan jika diprediksi membludak arus mudik, maka akan ditambah personelnya guna menjaga kerawanan gangguan Kamtibamas.


Dalam hal kegiatan Cian Cui (perang air) ini, pihak Polres Meranti juga akan melakukan koordinasi dengan Pemerinrah Daerah, tokoh masyarakat dan tokoh agama. Selain untuk menentukan waktunya, juga agar kegiatan tersebut lancar tanpa ada gangguan dari pihak manapun.


Hadir dalam kegiatan tersebut Kabag Ops Kompol Yudi Setiawan, Ketua PSMTI Aan, Sekretaris PSMTI Suwandi, Ketua Makin (Majelis Konghucu Indonesia) Meranti Djalius, Ketua Panitia Pawai Imlek Tjuan An, serta puluhan pengurus Klenteng.**


Laporan: Martin Raigon. S

TerPopuler