Pemilu 2024, Antisipasi Gangguan Sejak Dini, Polres Bengkalis Lakukan Pemantauan -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Pemilu 2024, Antisipasi Gangguan Sejak Dini, Polres Bengkalis Lakukan Pemantauan

, November 24, 2023
Foto Istimewa


RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Guna memastikan kesiapan serta keamanan dalam proses Pemilu serentak 2024 datang, bisa berjalan lancar dan aman, Polres Bengkalis dipimpin Waka Polres Kompol Farris Nursanjaya melakukan peninjauan di kantor KPU dan Bawaslu, Kamis (23/11/23) siang.


Dalam peninjauan di dua kantor yang merupakan bagian dari penyelenggara Pemilu, dengan melakukan pengecekan di dua kantor tersebut. Kemudian dilanjutkan pengecekan di gudang logistik.


"Kita meninjau dan mengecek terkait sistem keamanan, infrastruktur, serta prosedur yang ada di lokasi, "terang Kompol Farris Nursanjaya.


Dijelaskan, langkah ini merupakan bagian dari strategi preventif kepolisian dalam menjaga keamanan serta kelancaran proses demokrasi di daerah tersebut.


"Melalui pengecekan yang intensif ini, diharapkan potensi kerawanan atau celah yang dapat dimanfaatkan untuk mengganggu integritas dan transparansi pemilu dapat diidentifikasi dan ditangani sejak dini, "tambahnya.


Ia tegaskan, dalam kelancaran dan keamanan Pemilu, pentingnya kerja sama antara pihak kepolisian dengan lembaga terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama periode menjelang pemilu. 


"Ini sebuah komitmen pihak kepolisian untuk memberikan perlindungan serta dukungan penuh dalam proses demokrasi bagi masyarakat Bengkalis, "ungkap Waka lagi.**

TerPopuler