Putuskan Wabah Covid-19, ini Saran Eet ke Seluruh Kepala Daerah di Riau -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Putuskan Wabah Covid-19, ini Saran Eet ke Seluruh Kepala Daerah di Riau

, April 14, 2020

RIAUEXPRESS, PEKANBARU - Menimbang Kabupaten Bengkalis, Meranti, Kota Dumai dan daerah lain di Riau merupakan salah satu lalulintas pintu masuk WNA dan WNI dari dan ke negara Malaysia.





Sehingga untuk memutus mata rantai Covid-19 di Kabupaten dan Kota se-Riau, Ketua DPRD Riau Indra Gunawan meminta kepada seluruh Kepala Daerah, untuk mengusulkan ke Gubernur, agar bisa segera dilaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).





"Ini bertujuan untuk memutus mata rantai Covid-19. Karena mayoritas wilayah di Provinsi Riau itu daerah pintu masuk dengan negara tetangga Malaysia, "ujarnya kepada wartawan melalui sambungan seluler, Selasa (14/04/20) pagi.





Selain itu, pria putra pulau Bengkalis dengan panggilan Eet ini juga minta kepada seluruh kepada daerah Bupati maupun Wali Kota se-Riau, agar tidak takut-takut menganggarkan dalam penanggulangan wabah Covid-19.





"Artinya untuk kegiatan fisik ditiadakan dulu. Kita utamakan untuk selamatkan nyawa terlebih dahulu, dengan menganggarkan demi kemanusiaan, "pesan Eet.





Terakhir, politisi Golkar ini berpesan kepada seluruh masyarakat untuk tetap ikuti imbauan dari pemerintah, dengan melakukan berbagai aktifitas di rumah saja.





"Imbauan pemerintah ini, juga salah satu cara untuk memutus mata rantai Covid-19. Oleh karena itu mari sama-sama berupaya mengikuti imbauan pemerintah untuk di rumah dan jaga jarak, "pesan Eet.**


TerPopuler