Nah, Kini 400 THL di DLH Bengkalis Jalani Vaksinasi Tahap Pertama -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Nah, Kini 400 THL di DLH Bengkalis Jalani Vaksinasi Tahap Pertama

, Juni 09, 2021

RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Petugas Kesehatan Puskesmas setempat melakukan vaksinasi Covid-19 tahap pertama terhadap ASN dan petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bengkalis berjumlah 400 orang, terpusat di Kantor DLH, jalan Pertanian, Rabu (09/06/21).





Terkait kegiatan ini, Kepala DLH Bengkalis Arman, AA mengatakan, bahwa jenis vaksin yang disuntikan tersebut dijamin aman. Sehingga untuk membuktikan bahwa vaksin tersebut aman,  Arman mengambil urutan pertama untuk dilakukan vaksin.





"Jangan takut, untuk menyakinkan bahwa vaksin aman, ini saya urutan pertama, "kata Arman di hadapan sejumlah petugas kebersihan dan staf.





Dijelaskan, vaksin untuk petugas kebersihan dan staf DLH seyogyanya dilakukan 16 Juni 2021. Namun, DLH memintanya lebih awal dari yang ditetapkan. Dan semua THL menjalani vaksinasi tersebut, kecuali ada peserta mempunyai penyakit bawaan.





"Kita berharap, dengan vaksinasi ini kita bisa terjaga dari wabah Covid-19. Jika hari ini tidak tuntas vaksinasi untuk THL, maka para THL kita minta untuk mengikuti vaksinasi di Puskesmas, "ungkap Arman lagi.**


TerPopuler