Mulai Senin Besok, Lapas Bengkalis Buka Kunjungan Tatap Muka, ini Syaratnya -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Mulai Senin Besok, Lapas Bengkalis Buka Kunjungan Tatap Muka, ini Syaratnya

, Juli 07, 2022

Lapas Bengkalis jalan Pertanian


RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Berdasarkan Surat Edaran (SE) Dirjen Pemasyarakatan Kemenkum HAM RI tentang Penyesuaian Mekanisme terhadap Layanan Kunjungan secara tatap muka, mulai hari Senin (11/07/22) pekan depan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bengkalis, mulai membuka kembali kunjungan tatap muka bagi keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).


Hal ini tentunya menjadi kabar gembira bagi keluarga WBP, sejak ditutupnya kunjungan mereka sekitar dua tahun lalu, akibat pandemi Covid-19 yang melanda kabupaten Bengkalis.


Menurut Kalapas Bengkalis Edi Mulyono, bahwa nantinya jam kunjungan akan diberlakukan pembatasan, seperti jumlah maksimal setiap hari 100 keluarga dengan jumlah 4 orang. Kemudian waktu lamanya kunjungan 15-30 menit. 


"Karena kita lagi mencoba membuka kunjungan tatap muka, bertujuan untuk menghindari membludak, maka di hari Senin-Selasa khusus kunjungan keluarga kasus Narkoba. Lalu Rabu-Kamis kunjungan kasus Tipikor dan kasus umum dari pukul 8.30-11.45 WIB dan sore ditiadakan. Sedangkan Jum'at-Minggu tak ada kunjungan, "terang Edi, Kamis (07/07/22).


Terkait akan diberlakukan kunjungan tatap muka WBP ini, menurut Kalapas kini pihaknya sedang menggesa persiapan-persiapan dengan merapikan dari ruangan tunggu sampai ruangan pemeriksaan pengunjung laki-laki dan wanita. 


"Syarat bagi pengunjung yang harus dipenuhi antara lain, wajib mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 dan vaksinasi booster. Dan sosialisasi ke WBP sudah dilakukan, diharapkan kepada keluarga yang berkunjung tatap muka dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya, "tambah Edi.**

TerPopuler