Warga Lubuk Muda Tanya Soal Pembuatan SKCK Saat Gelar Polres Bengkalis Menyapa -->

adsterra1

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

adsterra3

Warga Lubuk Muda Tanya Soal Pembuatan SKCK Saat Gelar Polres Bengkalis Menyapa

, Desember 17, 2023

 

Foto Istimewa

RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Polres Bengkalis menggelar Minggu Kasih di Desa Lubuk Muda di Kecamatan Siak Kecil, bertujuan untuk mendengarkan keluhan masyarakat setempat terpusat di salah satu kedai kopi, Minggu (17/12/23).


Kegiatan ini diprakarsai Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro yang diwakili Kapolsek Siak Kecil, IPDA Eko Wahyu didampingi sejumlah personel Polsek Siak Kecil.

Menurut Kapolres AKBP Setyo Bimo Anggoro melalui Kapolsek IPDA Eko Wahyu, bahwa dalam pertemuan dengan masyarakat tersebut, mereka menyampaikan berbagai pertanyaan.


"Ada yang bertanya pengurusan pembuatan SKCK untuk keperluan melamar pekerjaan, dan prosedur serta persyaratan jika ada kehilangan dokumen penting seperti KTP, KK, Kartu BPJS, dan lainnya, "terang Kapolsek.


Menurutnya, proses pembuatan SKCK untuk PNS di Polres Bengkalis. Sementara untuk keperluan melamar pekerjaan atau kebutuhan lainnya, prosesnya dilakukan di Polsek Siak Kecil dengan membawa foto kopi KTP, KK, akte kelahiran/ijazah, serta 6 lembar pas foto 4x6 dengan latar belakang warna merah.


"Sedangkan untuk pembuatan surat kehilangan, warga kita arahkan untuk mendatangi kantor Polsek Siak Kecil dengan membawa foto kopi dokumen yang akan diurus, "tambahnya.


Kegiatan "Minggu Kasih" ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Polres Bengkalis dalam mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya di wilayah hukum Siak Kecil. 


"Diharapkan kehadiran dan informasi kita dapat memberikan pemahaman serta kemudahan bagi warga dalam berurusan dengan kepolisian, serta meningkatkan kepercayaan antara kepolisian dan masyarakat, "tutup dia.**

TerPopuler