![]() |
| Prosesi pemusnahan narkoba di Mapolres Bengkalis |
RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Kepolisian Resort (Polres) Bengkalis melakukan pemusnahan barang bukti (BB) berupa narkoba jenis sabu seberat 866,2 Gram dan Pil Ekstasi 3.560 butir, berlangsung di Aula Patria Tama lantai II Mapolres Bengkalis, Rabu (29/10/25).
Pemusnahan BB narkoba di Mapolres Bengkalis ini bersamaan dengan pemusnahan serentak se Indonesia di Mabes Polri yang dihadiri langsung oleh Presiden Prabowo Subianto, untuk jumlah narkoba di Bengkalis yang dimusnahkan di Mabes Polres mencapai 16 lebih Kg sabu.
Menurut Kabag OPS Polres Bengkalis Kompol Nurman, bahwa narkoba yang dimusnahkan di Mapolres ini berupa sisa yang dibawa ke Mabes Polri dengan berat 866,2 Gram sabu dan Pil Ekstasi 3.560 butir.
"Kita sama-sama mendengar tadi statement dari bapak presiden bahwa kami dari kepolisian mendukung penuh program Asta Cita yang salah satunya pemberantasan tindak pidana narkoba, "terang Kompol usai pemusnahan.
Dijelaskan, dari pihak kepolisian tidak akan pernah berhenti untuk memberantas narkotika. Apalagi Bengkalis adalah wilayah pesisir, dan tidak menutup mata adanya narkoba masuk dari negara tetangga yaitu Malaysia.
"Oleh sebab itu, apabila masyarakat melihat atau mendengar adanya tindak pidana narkotika sekecil apapun informasi yang diterima, akan tetap kita tindaklanjuti, "tegas Norman.
Selain dari jajaran Kepolisian, Pemusnahan di Mapolres Bengkalis ini juga dihadiri dari pihak TNI, Pemerintah Daerah, Bea Cukai, Karantina, serta undangan lainnya.**

